page hit counter

Cara Menghapus Aplikasi Yang Pernah di Download di Play Store

Cara Menghapus Aplikasi Yang Pernah di Download di Play Store dengan sangat mudah. Saat menggunakan Hp Android, biasanya kita mengandalkan Google Play Store untuk menginstal Aplikasi yang diinginkan. Di sana, tersedia banyak pilihan Aplikasi yang bisa kita unduh dengan mudah.

Namun, ada kalanya kita harus menghapus Aplikasi yang sebelumnya telah diinstal melalui Google Play Store. Hal ini bisa disebabkan oleh berbagai alasan, seperti keterbatasan ruang penyimpanan di Hp atau karena Aplikasi tersebut tidak lagi digunakan.

Ternyata, walaupun Aplikasi sudah dihapus, Google Play Store masih menyimpan daftar Aplikasi yang pernah kita instal sebelumnya. Daftar ini tetap ada dalam akun Play Store kita dan bisa dilihat kapan saja, asalkan menggunakan akun yang sama.

Bagi sebagian orang, hal ini mungkin dianggap sebagai masalah privasi. Oleh karena itu, Play Store menyediakan fitur penghapusan yang dapat dilakukan secara manual.

Jika Anda berencana untuk menghapus Aplikasi tersebut, artikel ini akan memberikan tutorialnya. Ikuti penjelasannya di bawah ini.

A. Cara Menghapus Aplikasi Yang Pernah di Download Di Play Store

Walaupun Aplikasi ini sudah dihapus atau diuninstall, tetap saja tersimpan dalam menu Koleksi Play Store. Selama kita masih menggunakan Akun atau Email tersebut, Aplikasi tersebut akan tetap terdapat di sana. Berikut ini adalah langkah-langkah untuk menghapus aplikasi yang pernah di download diplay store:

  • Langkah yang pertama Buka Google Play Store.
  • Kemudian Tekan Menu akun pada bagian Pojok Kanan Atas.

Cara Menghapus Aplikasi Yang Pernah di Download Di Play Store

  • Selanjutnya pilih Lalu Pilih Kelola Aplikasi & Perangkat.

Cara Menghapus Aplikasi Yang Pernah di Download Di Play Store 

  • Setelah itu pilih Kelola.

cara menghapus aplikasi yang pernah di download di play store

  • Langkah selanjutnya pilih Kategori Aplikasi yang Tidak di Instal.

cara menghapus aplikasi yang pernah di download di play store

cara menghapus aplikasi yang pernah di download di play store

  • Kemudian beri Checklis pada daftar Aplikasi yang akan anda hapus dan setelah itu pilih Hapus.

cara menghapus aplikasi yang pernah di download di play store

  • Selesai

Update 

Versi terbaru dari Google Play Store memiliki tampilan atau menu navigasi yang sedikit berbeda, tetapi pada dasarnya tetap sama.

Berikut cara menghapus Aplikasi yang pernah di Download pada Google Play Store terbaru:

  • Langkah pertama Buka Play Store anda.
  • Selanjutnya Tekan Menu Akun Yang Berada Pada Bagian Pojok Kanan Atas Laman.

cara menghapus aplikasi yang pernah di download di play store

  • Kemudian Pilih Aplikasi & game saya.

cara menghapus aplikasi yang pernah di download di play store

  • Setelah itu Pilih Koleksi.

cara menghapus aplikasi yang pernah di download di play store

  • Langkah selanjutnyaHapus Daftar Aplikasi Yang Pernah di Download.

cara menghapus aplikasi yang pernah di download di play store

Di halaman Koleksi, Anda akan melihat daftar Aplikasi yang pernah Anda unduh. Untuk menghapusnya, cukup tekan tombol X.

  • Langkah yang Terakhir Pilih Hapus.

Setelah Anda menekan tombol X, akan muncul notifikasi persetujuan. Pilih opsi “Hapus”. 

  • Selesai.

B. Cara Menghapus Pencarian Di Play Store

Selain menghapus Aplikasi dari Koleksi, ada juga cara untuk menghapus riwayat pencarian di Google Play Store. Ketika kita mengetik kata atau kalimat di kolom pencarian Play Store untuk mencari Aplikasi, kata-kata tersebut akan disimpan.

Sehingga ketika kita kembali ke kolom pencarian, kata-kata yang pernah kita ketik sebelumnya akan muncul.

Berikut adalah langkah-langkah untuk menghapus riwayat pencarian di Google Play Store:

  • Langkah pertama Buka Play Store.
  • Kemudian Tekan Menu Akun pada Pojok Kanan Atas.

Cara Menghapus Pencarian Di Play Store

  • Langkah selanjutnya Kemudian pilih setelan.

Cara Menghapus Pencarian Di Play Store

  • Kemudian tekan Umum.

Cara Menghapus Pencarian Di Play Store

  • Setelah itu Preferensi akun dan perangkat.

Cara Menghapus Pencarian Di Play Store

  • Selanjutnya Scroll ke bawah dan tekan Hapus histori penelusuran perangkat.

Cara Menghapus Pencarian Di Play Store

  • Terakhir pilih Hapus histori.

cara menghapus aplikasi yang pernah di download di play store

  • Selesai.

C. Cara Menghapus Aplikasi Yang Terinstal lewat Play Store

Selain itu, Play Store juga dapat digunakan untuk menghapus atau menguninstall aplikasi yang telah diinstal melalui Play Store. Sebenarnya, menguninstall aplikasi juga dapat dilakukan melalui menu Pengaturan di perangkat Android. Di menu Pengaturan, Anda dapat melihat daftar lengkap aplikasi yang terinstal di ponsel Anda saat ini.

Namun, menguninstall aplikasi melalui Play Store mungkin lebih mudah karena Play Store hanya menampilkan aplikasi yang telah diunduh dari sana. Hal ini membuat proses pencarian menjadi lebih mudah. Berikut adalah langkah-langkah untuk menguninstall aplikasi melalui Play Store:

  • Langkah pertama Buka Play Store anda.
  • Kemudian Tekan Menu Akun pada Pojok Kanan Atas.

Cara Menghapus Aplikasi Yang Terinstal lewat Play Store

  • Setelah itu Pilih Kelola Aplikasi & Perangkat.

Cara Menghapus Aplikasi Yang Terinstal lewat Play Store

  • Selanjutnya tekan Kelola.

Cara Menghapus Aplikasi Yang Terinstal lewat Play Store

  • Langkah yang terakhir silakan beri Checklist pada Aplikasi yang akan di Uninstall, lalu pilih Hapus.

Cara Menghapus Aplikasi Yang Terinstal lewat Play Store

  • Selesai.

Baca juga artikel dari kami lainnya yaitu tentang cara memindahkan video dari hp ke laptop dengan kabel data disini.

Trik sederhana bagaimana cara menghapus aplikasi yang pernah di download di play store. Terkait penghapusan aplikasi yang pernah diunduh melalui Play Store, memang dapat dilakukan dengan mudah. Tutorial yang telah kami berikan di atas telah berusaha menjelaskan dengan detail dan mudah dipahami.

Alasan menghapus aplikasi yang telah diinstal melalui Play Store bisa bervariasi, salah satunya adalah alasan privasi. Oleh karena itu, lebih baik jika aplikasi tersebut dihapus.

Disarankan untuk selalu menghapus aplikasi-aplikasi yang terdapat dalam menu Koleksi secara berkala, karena jika dibiarkan, daftar akan semakin panjang. Namun, saat ini belum ada cara untuk menghapus semua aplikasi tersebut sekaligus. Oleh karena itu, penghapusan masih harus dilakukan secara manual, satu per satu.

Demikian penjelasan tersebut, semoga bermanfaat bagi Anda. Terima kasih.